Kamis, 14 April 2016

Bukan Hanya Perasaan, Pantai Jg Ada yang Hancur Bang


Bukan Hanya Perasaan... Pantai Juga ada yg hancur loo.....

Pantai aja bisa hancur apalagi hati adek bang :(






Yuhu Topik kita kali ini adalah Pasih Uug ( Broken Beach ) yang terletak di Nusa Penida, Bali.
Pantai ini terletak di sebelah barat Nusa Penida, terletak di Banjar Sompang, Ds. Bunga Mekar, Kec. Nusa Penida.


Yang lagi galau atau sedang ingin lari dari kenyatan,tempat ini bagus untuk dikunjungi karena terdapat sensasi kedamaian dan ketenangan jiwa. Jika Hatimu lagi hancur tempat ini cocok untuk restard hati dan pikiran. Jika ingin meluapkan kekesalan telurusi jalan nya yang dijamin buat perasaan jd mendingan,,haaa

Pasih Uug atau Broken Beach merupakan kawasan pantai yang unik, dari namanya berasal dari bahasa bali Uug yang artinya rusak. Perbedaan pasih Uug dengan pantai lainnya di Bali adalah lokasinya yang berada jauh dari permukiman warga dan Pantainya yang rusak (Broken Beach) hal ini diakibatkan oleh sebuah tebing yang berlubang pada bagian tengahnya dengan ketinggian 60- 200 meter. Sehingga berbentuk sebuah terowongan raksasa yang terdapat di tengah lautan . Selain itu terdapat jembatan kekinian yg berada di tengah laut... rasakan sensasi berjalan di jembatan alam ini,.dijamin terasa deg2an dan lupa dengan kegalauan,, :)








Untuk Mencapai pantai ini kita berkendara kurang lebih 50 menit dari Pelabuhan Nusa Penida menggunakan sepeda motor. Jangan takut bertanya pada warga sekitar karena penduduk disana ramah2 yang tidak segan memberikan petunjuk arah jika kita mau bertanya. Banyak rintangan yang kita hadapi sebelum menuju pantai ini mulai dari jalan yg rusak, banyak bolong dimana - mana. dan beberapa akses jalan yang belum diaspal.. sangat melelahkan namun semua usaha kita tidak sia2 karena disuguhkan pemandangan yang sangat inndah, rasa capek menjadi hilang.  Hamparan laut yang begitu tenang dan damai... disertai dengan deretan bukit yang menjulang berwarna hijau seperti lukisan serta air laut yang biru menambah exotisme pantai cantik ini.












tunggu cerita selanjutnya dari kami ya guys

PIP (Partner In Peace )





0 komentar:

Posting Komentar